Tudingan menjiplak membuat kesabaran grup musik Coldplay habis. Coldplay akhirnya menanggapi serius tudingan plagiarisme yang dilancarkan Joe Satriani. Gitaris gaek itu menyatakan bahwa lagu Viva la Vida milik band Inggris tersebut menjiplak lagunya yang berjudul If I Could Fly (2004).
Pihak Coldplay sendiri menanggapi dingin tudingan dari Satriani. Menurut mereka, kalaulah ada beberapa nada yang berbunyi mirip, itu tanpa kesengajaan. "Dengan segala hormat pada Joe Satriani, kami merasa perlu menanggapi tuduhan ini dengan sangat serius," tulis mereka dalam situs resminya seperti yang dilansir MTV News pada hari Rabu tanggal 10 Desember 2008. Namun Chris Martin cs ngotot membantah adanya plagiarisme. "Jika ada kesamaan di antara kedua karya musik tersebut, maka itu hanyalah ketidaksengajaan belaka. Kami juga tidak menyangkanya," dalih mereka, berusaha berkelit. Band yang sukses lewat tembang-tembang seperti Fix You dan The Scientist itu memuji Satriani sebagai musisi hebat. Namun, tegas mereka, ia tidak menulis Viva la Vida. Coldplay meminta Satriani untuk dapat menerima keyakinan mereka dan berharap ke depannya ia bisa meraih sukses lagi.
Sebelum Coldplay membantah keras tudingan menjiplak tersebut, Joe Satriani diwawancarai majalah Music Radar. Ia mengaku sakit hati mendengar Viva la Vida. E-mailnya dibanjiri keluhan penggemar yang berpikiran sama dengannya. Lagu If I Could Fly direkam tahun 2003 sebagai penghargaan untuk istri Satriani, Rubina.
Sumber : Harian "Tribun Jabar" edisi 11 Desember 2008
Menurut kamu sendiri, dengan melihat perbandingan kedua lagu ini di bawah, apakah klaim Joe Satriani benar ataukah sanggahan Coldplay yang terbukti? Kirim komennya di bawah, silakan saling bertukar perang kata-kata antara pendukung Joe Satriani dan pendukung Coldplay, meskipun kalau ada pendukung Rhoma Irama yang nyelonong masuk pun diperbolehkan!
Untuk download MP3-nya, silakan lihat di bawah :
Free Download MP3 Coldplay 'Viva la Vida' disini
Free Download MP3 Joe Satriani 'If I Could Fly' disini
No comments:
Post a Comment